Jangan Ragu Menikah

Bismillah….

Ada sebuah kata di dalam bahasa arab yang artinya adalah “ketenangan” atau “tempat tinggal”. Kata itu adalah “sakan سكن”

Al-Qur’an menyebutkan kata sakan diantaranya pada dua tema. Satu saat menyebut RUMAH, kemudian satulagi saat menyebut PASANGAN.

Allah berfirman tentang rumah adalah sakan:

وَٱللَّهُ جَعَلَ لَكُم مِّنۢ بُيُوتِكُمۡ سَكَنٗا

Allah menjadikan rumah-rumah bagimu sebagai tempat tinggal (sakan).” (QS. An-Nahl: 80)

Pasangan juga sakan :

وَمِنۡ ءَايَٰتِهِۦٓ أَنۡ خَلَقَ لَكُم مِّنۡ أَنفُسِكُمۡ أَزۡوَٰجٗا لِّتَسۡكُنُوٓاْ إِلَيۡهَا وَجَعَلَ بَيۡنَكُم مَّوَدَّةٗ وَرَحۡمَةًۚ إِنَّ فِي ذَٰلِكَ لَأٓيَٰتٖ لِّقَوۡمٖ يَتَفَكَّرُونَ

Dantara tanda-tanda (kebesaran)-Nya ialah Dia menciptakan pasangan-pasangan untukmu dari jenismu sendiri, agar kamu cenderung dan merasa tenteram (sakan) kepadanya, dan Dia menjadikan di antaramu rasa kasih dan sayang. Sungguh, pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda-tanda (kebesaran Allah) bagi kaum yang berpikir.” (QS. Ar-Rum: 21)

Maka rumah adalah sakan

Dan pasangan juga sakan

Namun ada bedanya :

  •  Rumah adalah sakan untuk badan.
  •  Pasangan adalah sakan untuk jiwa.

Para jomblo yang belum nikah, sesungguhnya dia hidup tanpa sakan jiwa.

Apalagi kalau ditambah rumah juga belum punya. Hampa jiwa dan raga.

Wahai para jomblo Istiqomah dan kokoh. Ketahuilah bahwa menunda nikah itu tidak ada manfaatnya bagi pemuda. Karena Allah perintahkan para pemuda untuk segera menikah,

وَأَنكِحُواْ ٱلۡأَيَٰمَىٰ مِنكُمۡ وَٱلصَّٰلِحِينَ مِنۡ عِبَادِكُمۡ وَإِمَآئِكُمۡۚ

Nikahkanlah para jomblo di antara kalian, dan juga orang-orang yang layak (menikah) dari hamba-hamba sahayamu yang laki-laki dan perempuan.” (QS. An-Nur: 32)

Banyak yang ragu maju menuju nikah karena belum siap.

Jawab saja :

“Nikah aja dulu, rizki dipikir belakangan. Allah telah menjanjikan akan menyiapkan rizki untuk kamu setelah kamu menikah. Jangan ragu..!”

إِن يَكُونُواْ فُقَرَآءَ يُغۡنِهِمُ ٱللَّهُ مِن فَضۡلِهِۦۗ وَٱللَّهُ وَٰسِعٌ عَلِيمٞ

“Jika mereka miskin, Allah akan memberi kemampuan kepada mereka dengan karunia-Nya. Dan Allah Mahaluas (pemberian-Nya), Lagi Maha Mengetahui.” (QS. An-Nur: 32)

Nabi shalallahu alaihi wasallam sampai meyakinkan para jomblo untuk tidak ragu menikah,

ثلاثةٌ حقٌّ على اللَّهِ عونُهُم: المُجاهدُ في سبيلِ اللَّهِ، والمُكاتِبُ الَّذي يريدُ الأداءَ، والنَّاكحُ الَّذي يريدُ العفافَ

“Ada tiga orang yang sudah menjadi hak Allah menolong mereka: (1) orang yang berjihad di jalan Allah. (2) seorang budak yang ingin melunasi tebusan pembebasannya. (3) orang menikah yang niatnya untuk menjaga kehormatannya.” (HR. Tirmidzi, sanad sahih)

__
Faidah kajian “Mukhtashor Sahih Muslim”, Karya Imam Mundziri -rahimahullah-. Bersama Syaikh Abdurrazaq Al-Badr -hafidzohullah-, di masjid Nabawi.

Semoga yang masih JOMBLO segera mendapatkan JODOH yang Allah berkahi.

@ Makkah Al-Mukarramah, 22 Shofar 1444 / 18 September 2022

Baca juga : Ingin Segera Menikah Ya Allah…


Ditulis oleh : Ahmad Anshori

Artikel : TheHumairo.com

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here